4 Material dan Jenis Spatula untuk Souvenir

Doran SouvenirSelain digunakan untuk peralatan masak, spatula juga sering dijadikan sebagai souvenir. Hal ini karena selain memiliki manfaat, alat masak ini pun cenderung relatif terjangkau. Begitu pun dengan berbagai jenis yang ditawarkan ke konsumen. Apa saja material terbaik untuk spatula souvenir? Simak artikel ini sampai tuntas, ya!

Jenis Spatula untuk Souvenir

Material dan jenis spatula memang beragam dari segi desainnya. Namun, yang cukup sering dipilih ada tiga jenis utama yakni spatula plastik, bahan logam, dan berbahan silikon, hingga yang terbuat dari kayu. Berikut ulasannya yang perlu diketahui.

1. Spatula Plastik

Pertama ada spatula dengan material plastik. Salah satu keunggulan dibanding jenis lainnya adalah bobotnya yang lebih ringan. Namun, di sisi lain jenis spatula ini tidak terlalu tahan panas. Sehingga mudah leleh pada suhu tinggi. Jadi, sebaiknya Anda jangan langsung menggunakannnya untuk peralatan masak yang panas. Jika meleleh dan terampur dengan bahan masakan, ini pun cukup berbahaya.

Baca juga: 7 Contoh Alat Dapur untuk Souvenir Pernikahan

2. Jenis Spatula untuk Souvenir dari Logam

Selanjutnya jenis spatula yang dapat dipilih adalah terbuat dari logam. Logam adalah material terbaik untuk alat dapur yang berbahan cast iron maupun logam. Ciri dari spatula ini adlah bentuknya ramping dan tipis. Sementara itu, di bagian kepalanya memiliki bentuk pipih dam permukaan lebar. Keunggulan lainnya adalah bahan logam cenderung lebih kuat dan solid. Di samping itu, spatula logam dilengkapi pegangan dengan bahan kayu atau karet jadi penggunanya semakin nyaman.

3. Spatula Berbahan Silikon

Ketiga yakni spatula yang terbuat dari bahan silikon. Dimana pada jenis ini bisa digunakan untuk peralatan masak dari keramik maupun kaca. Keunggulannya adalah bahan ini cukup ringan dan permukaan yang pipih. Jika dibandingkan dengan jenis plastik, spatula silikon lebih tahan terhadap panas maupun untuk suhu tinggi. Desain dan warnanya pun beragam jadi Anda bisa leluasa memilihnya sesuai keinginan.

4. Spatula dari Kayu

Jenis spatula yang terakhir adalah material kayu dan cocok bagi Anda yang suka dengan tema natural dan ramah lingkungan. Spatula ini tidak akan menggores lapisan peralatan masak yang terbuat dari enamel. Selain itu, keunggulan spatula kayu ini tidak akan bereaksi pada makanan asam. Tak hanya unggul dari segi kegunaan dan ramah lingkungan saja, di sisi lain spatula yang terbuat dari kayu ini juga ramah di kantong, lho.

Baca juga: 5 Contoh Souvenir Alat Makan untuk Berbagai Acara

Penutup

Nah, sudah tahu kan Sobat Doran Souvenir jenis spatula apa saja yang cocok untuk dijadikan kenang-kenangan yang bermanfaat? Anda bisa memilihnya sesuai kebutuhan dan budget. Apapun pilihannya, pastikan Anda memesannya di vendor souvenir terbaik dan terpercaya. Salah satunya adalah Doran Souvenir sebagai salah satu vendor souvenir yang bisa dipilih di Surabaya.

Kami menjamin bahan souvenir yang digunakan berkualitas premium. Selain itu, Anda bisa memesan dengan jumlah tertentu dan custom. Semua proses pengerjaan hingga pengiriman dilakukan secara profesional hingga sampai di tangan penerima. Informasi lebih lanjut mengenai pemesanan, hubungi CS kami via WhatsApp di sini. Jangan lupa untuk follow Instagram Doran Souvenir untuk melihat katalog terbaru kami.

× Whatsapp