5 Cara Menata Souvenir untuk Pajangan Rumah

Cara menata souvenir (1)

Doran SouvenirSelain sebagai cinderamata atau kenang-kenangan, souvenir juga dapat dijadikan sebagai hiasan di dalam rumah. Anda bisa memasangnya di ruang keluarga maupun ruang tamu. Nah, bagi Anda yang bingung memiliki banyak macam cinderamata dan bagaimana menatanya, simak cara menata souvenir untuk pajangan rumah dalam artikel kali ini.

Cara Menata Souvenir

Berikut tips dan trik menata souvenir yang dapat Anda terapkan sendiri di rumah dengan mudah dan tak memerlukan biaya besar dan waktu lama.

1. Pasang di Atas Nampan Khusus

Cara menata souvenir

Cara menata souvenir yang pertama adalah dengan meletakkannya di atas nampan khusus. Jangan salah, nampan di sini tak hanya digunakan untuk alas saja, melainkan juga untuk pemanis tampilan agar semakin menarik. Usahakan pilih warna yang mencolok saat menghiasinya.

Hal yang penting di sini adalah, pastikan nampan tersebut kuat menopang souvenir yang ada di atasnya. Lalu, tak ada salahnya jika Anda menambahkan ornamen lain pada nampan seperti menambahkan lilin aroma terapi dan vas bunga.

Baca juga: 5 Isi Parcel Gadget Murah Terbaik untuk Rekan Kerja

2. Tak Ada Salahnya Manfaatkan Toples

Berikutnya, Anda bisa meletakkan souvenir dan memajangnya di ruang tamu dengan menggunakan toples. Kemudian lakukan penataan dengan susunan yang menarik. Adapun souvenir yang dapat diletakkan di dalam toples ini beragam. Mulai dari boneka kecil, gantungan kunci, dan pin.

Setelah itu, hiasilah toples sesuai dengan karakter yang diinginkan. Misalnya dengan memberikan pita pada bagian tutup toples. Alternatif lainnya bisa dengan melilitkan lampu berkelap-kelip di bagian dalam maupun luar toples.

3. Cara Menata Souvenir – Sesuaikan Ukuran

Cara menata souvenir (3)

Anda tentu tak ingi souvenir terlihat berantakan saat dipajang, bukan? Oleh karena itu, salah satu triknya adalah pajanglah souvenir tersebut sesuai ukurannya. Sebagai contoh meletakkan souvenir dengan ukuran cukup besar berada di bagian belakang. Kemudian, urutkan hingga bagian yang berukuran kecil.

Cara seperti ini dilakukan agar souvenir yang berikuran kecil tak tertutup souvenir berukuran besar. Atau, bisa juga dengan meletakkan souvenir yang berukuran besar pad abagian kanan, lalu ukurannya mengecil di sebelah kirinya.

Baca juga: 5 Tips Memilih Souvenir Tumbler Kaca Berkualitas

4. Bisa Memanfaatkan Gantungan

Menata souvenir menggunakan gantungan? Mengapa tidak!  Cara menata souvenir ini akan terlihat unik dan cukup beda dari biasanya. Bahan pembuatannya pun mudah didapatkan, yakni menggunakan kayu khusus yang ditempelkan di dinding. Lalu, berilah paku untuk menggantung souvenir tersebut.

Beberapa souvenir yang bisa digantung adalah mug, boneka, maupun gantungan kunci eksklusif. Selain ditempelkan di dinding, teknik memanfaatkan gantungan ini bisa diletakkan di dalam lemari pajangan. Dalam hal ini, pastikan paku atau gantungan cukup kuat untuk menahan souvenir.

5.Cara Menata Souvenir – Perhatikan Kelembapan Udara

Cara menata souvenir (2)

Selain keempat hal di atas, hal penting dalam menata souvenir untuk pajangan di rumah ialah memperhatikan kelembapan dan suhu udara. Misalnya ketika menyimpan dan menata souvenir di dalam sebuah lemari khusus. Usahakan menyimpannya di tempat yang kering agar tidak terkena jamur.

Ini penting terutama untuk souvenir yang berbahan karet maupun kulit. Mensiasatinya, Anda bisa menambahkan bahan kimia yang dapat menyerap kelembapan udara seperti silica gel. Jangan lupa bersihkan dengan teratur dan tata kembali seperti semula.

Baca juga: 6+ Cara Mudah Merawat dan Membersihkan Tas Kulit

Dapatkan Souvenir Terbaik di Doran Souvenir

Bagaimana, mudah bukan cara menata souvenir di rumah? Kini, Anda juga bisa memesan souvenir custom sesuai keinginan untuk berbagai acara. Mulai dari acara keluarga, acara kantor, komunitas, dan lainnya di vendor souvenir Surabaya terbaik dan terpercaya seperti Doran Souvenir.

Semua bahan yang kami gunakan berkualitas premium dengan harga bersaing. Selain itu, proses pengerjaan sampai dengan pengiriman dilakukan secara profesional. Untuk informasi mengenai pemesanan, hubungi CS kami via WhatsApp di nomor 081336858984 atau 081252833273. Jangan lupa juga follow akun Instagram kami untuk melihat katalog souvenir terbaru.