Bingung Pilih Jaket Keren untuk Komunitas? Ini 7 Rekomendasi Modelnya

jaket keren, model jaket, harga jaket (1)

Doran SouvenirAda beragam cara untuk mengenalkan komunitasmu ke masyarakat luas. Salah satunya adalah dengan jaket keren sebagai identitas pembeda komunitasmu dengan yang lain. Keberadaan jaket ini juga memiliki fungsi untuk menjaga tubuh dari udara dingin. Sehingga kamu bisa menggunakannya saat gathering dan acara lainnya. Bingung pilih model jaket keren untuk komunitasmu? Simak ulasannya di bawah ini.

Pilihan Model Jaket Keren

Berikut beberapa rekomendasi model jaket keren yang bisa kamu pilih sesuai dengan karakter komunitasmu.

1. Jaket Bomber

jaket keren, model jaket, harga jaket (3)

Pilihan jaket keren pertama untuk komunitasmu ialah bomber. Jaket ini mulai muncul sebagai tren fashion di tahun 1970-an dan masih eksis digunakan sampai saat ini. Disebut jaket bomber karena desainnya memang seperti jaket yang digunakan oleh Angkatan Udara Amerika Serikat.

Daya tarik dari jaket bomber adalah menciptakan kesan puffy bagi siapa saja yang memakainya. Bahannya juga bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Maka tak heran kalau jaket ini dipilih komunitas karena cocok digunakan di berbagai kondisi.

2. Jasket Keren untuk Acara Formal

jaket keren, model jaket, harga jaket (5)

Seperti namanya, jenis jaket ini merupakan perpaduan antara jaket dan jas. Jasket sangat cocok digunakan untuk komunitas yang sering mengadakan dan menghadiri acara formal misalnya Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) maupun komunitas di perusahaan.

Keunggulan lain dari jaket ini adalah fleksibel dikenakan di berbagai acara mulai dari kasual, semi-formal, dan formal. Selain itu, kamu juga bisa menjadikannya sebagai sarana promosi dan branding komunitasmu di masyarakat.

3. Jaket Keren Hoodie

jaket keren, model jaket, harga jaket (7)

Ciri utama jaket model hoodie adalah memiliki tudung dan bahan yang digunakan cukup nyaman dan hangat saat digunakan dalam kondisi cuaca dingin. Selain itu, model jaket ini banyak dipilih oleh komunitas, terutama komunitas mahasiswa dan pelajar maupun kampus karena tak hanya keren, harga jaket ini cukup terjangkau.

Kamu bisa menambahkan tulisan komunitas, organisasi kemahasiswaan, kampus, dan lainnya pada bagian depannya. Untuk warnanya, biasanya yang paling sering dipilih adalah abu-abu misty, biru tua, dan hitam.

4. Model Jaket Varsity

jaket keren, model jaket, harga jaket (4)

Jaket varsity disebut juga dengan jaket baseball. Hal itu mengacu pada penggunaan di awal kemunculannya untuk tim baseball sekolah di Amerika Serikat. Namun, seiring berjalannya waktu, jaket ini pun menjadi ikon fashion yang diminati anak muda sampai kini. Terlebih lagi tren K-pop turut mempopulerkannya saat beberapa boyband tampil mengenakan jaket ini saat konser.

Model ini cocok digunakan untuk komunitasmu yang penuh dengan keceriaan, berjiwa bebas, dan penuh energi. Kamu pun bisa memakainya saat gathering komunitas dan digunakan foto bersama. Sebab, jaket varsity menjadi salah satu ikon fashion yang instagramable.

5. Jaket untuk Komunitas Olahraga

jaket keren, model jaket, harga jaket (6)

Bagi kamu yang memiliki komunitas olahraga, memilih jaket keren model tracktop dan windrunner adalah hal tepat. Pembuatan jaket ini dirancang khusus sehingga memiliki sirkulasi udara yang baik dan nyaman dikenakan. Bahannya pun sangat lembut digunakan dan bisa meminimalisir gesekan pada lengan.

Para atlet olahraga biasanya mengenakan jaket ini. Bahkan, tak hanya cocok digunakan saat berolahraga saja, model jaket tracktop cocok pula dipakai saat gathering dan kasual. Misalnya saat kamu menghadiri acara pembukaan olahraga atau dikenakan di podium saat menerima penghargaan dan tropi.

6. Jaket Denim

jaket keren, model jaket, harga jaket (2)

Dibanding lainnya, model jaket denim memiliki tingkat keawetan yang cukup tinggi dan mampu menahan gesekan dari luas. Uniknya, jika jaket lainnya semakin lama semakin nampak kusut dan kurang menarik maka jaket denim adalah sebaliknya. Semakin lama digunakan justru nampak semakin keren.

Selain nyaman digunakan, jaket ini juga terlihat fashionable bagi siapa saja yang mengenakannya, seperti dikenakan Pak Jokowi di foto ini contohnya. Biasanya, para  bikers kerap memilih jaket dengan bahan denim ini untuk komunitasnya.

7. Model Jaket Sweater

sweater pria

Jaket keren yang terakhir bisa kamu pilih adalah sweater. Sebagian orang beranggapan bahwa sweater hanya bisa digunakan saat malam hari atau saat cuaca dingin saja. Padahal, sweater juga bisa kamu pakai untuk berkumpul bersama komunitas di berbagai kondisi cuaca. Dengan catatan, kamu mengetahui bahan yang nyaman.

Beberapa bahan sweater yang nyaman digunakan di antaranya adalah fleece cotton, fleece polyester, baby terry PE, dan baby terry cotton. Selain bahan yang nyaman, pada sweater kamu bisa menambahkan logo komunitasmu dan warna yang sesuai. Misalnya logo yang berada di bagian punggung agar bisa dikenali orang lain atau di dada.

Membuat Jaket Keren untuk Komunitasmu

Setidaknya itulah rekomendasi model jaket keren yang bisa kamu pilih untuk komunitasmu. Ingat, untuk membuat jaket keren untuk komunitas, sebaiknya kamu pilih tempat yang sudah berpengalaman dan terpercaya. Jangan lupa untuk selalu mengecek harga jaket yang ada.

Sebab, beda bahan dan model jaket beda pula harga yang ditawarkannya. Misalnya untuk jaket olahraga yang terkadang terbuat dari bahan khusus yang nyaman digunakan dan mampu menyerap keringat ketika digunakan beraktivitas.

Percayakan pada Doran Souvenir untuk mendapatkan jaket keren untuk komunitasmu. Informasi lebih lanjut dan proses pemesanan kamu bisa klik di sini atau melalui WhatsApp di nomor 081252833273.

× Whatsapp