5 Tips Belanja Souvenir Tempat Wisata Agar Makin Berkesan

Doran Souvenir – Saat melakukan liburan ke suatu tempat memang rasanya kurang pas kalau tidak membawa oleh-oleh khas tempat yang baru saja di kunjungi. Selain bisa digunakan sebagai pengingat jika pernah pergi ke tempat tersebut, membeli souvenir tempat wisata juga bisa untuk diberikan kepada teman atau keluarga di rumah. Namun agar souvenir yang diberikan makin berkesan, Anda bisa mengikuti beberapa tips belanja souvenir di tempat wisata berikut ini! 

1. Oleh-Oleh Makanan 

Banyak yang memilih membeli oleh-oleh berupa makanan bukannya barang atau pajangan. Selain lebih bermanfaat karena orang-orang yang menerima oleh-oleh bisa merasakan langsung makanan khas yang hanya di jual di daerah tersebut. Selain itu membeli makanan sebagai souvenir biasanya juga lebih murah karena bisa dibeli di pasar tradisional atau tempat-tempat yang tidak harus berada di toko souvenir dan oleh-oleh. 

Baca juga: Mau Bikin Topi Souvenir Promosi? Simak 5 Tips Ini Dulu!

2. Beli Souvenir Tempat Wisata Lewat Online

Jika Anda mengunjungi daerah yang berada di luar pulau, luar kota, hingga luar negeri, membeli barang souvenir tempat wisata memang merupakan hal yang wajib. Masalahnya, jika membeli terlalu banyak maka akan menambah biaya bagasi dan bea cukai jika dibawa dari luar negeri. Karena itu, tak ada salahnya untuk membeli oleh-oleh via online. Sehingga Anda tidak perlu repot menambah beban bagasi dan bisa memilih barang sesuka hati. 

3. Beli yang Dibutuhkan 

Jika Anda memiliki budget terbatas untuk membeli souvenir, ada baiknya untuk membeli souvenir yang dibutuhkan dan bukan yang diinginkan. Prioritas untuk membeli souvenir bisa diberikan kepada keluarga atau orang-orang tedekat saja. Jenis dan harga souvenir yang akan diberikan juga harus diperhatikan. Ada banyak benda-benda kecil dengan harga terjangkau yang bisa dipilih. Mulai dari sendok, centong nasi, gantungan kunci, dan lainnya. 

Baca juga: Hewan Ikonik yang Dijadikan Inspirasi Souvenir Taman Nasional 

4. Jangan Membeli di Bandara 

Membeli souvenir tempat wisata di bandara adalah ide yang buruk. Karena harga barang cenderung lebih mahal dibandingkan tempat lain. Membeli di tempat wisata juga biasanya akan dikenakan harga yang lebih mahal dibandingkan beli di pusat oleh-oleh kota tersebut. 

5. Beli dari UMKM

Saat ini ada banyak UMKM yang menjual kerajinan keren dan unggul yang bisa digunakan sebagai souvenir dari tempat wisata yang Anda kunjungi. Selain mendapatkan oleh-oleh dari daerah tersebut, Anda juga secara tidak langsung membantu perekonomian masyarakat setempat. 

Baca juga: 7 Souvenir Mandalika untuk Oleh-Oleh Saat Liburan ke Lombok

Buat Souvenir Tempat Wisata di Doran Souvenir 

Jika ingin membuat souvenir tempat wisata dari daerah manapun secara custom, Anda bisa membuatnya di Doran Souvenir. Tentukan pilihan benda dan desain Anda sendiri, mulai dari tumbler, bantal,boneka, kaos, tas, gantungan kunci, dan lainnya. Khusus untuk barang custom yang tidak ada di katalog Anda bisa mendiskusikannya dengan CS kami via WhatsApp di sini. Jangan lupa follow Instagram kami untuk melihat koleksi katalog terbaru dari Doran Souvenir.

× Whatsapp