5 Ide Ice Breaking Seru untuk Outing Kantor!

ide ice breaking acara outing kantor

Doran Souvenir – Sedang mencari ide ice breaking untuk acara kantor tahunan? Pas banget, nih—melalui artikel ini, Doran Souvenir hendak membahas mengenai konsep permainan outing kantor yang seru dan menarik. Outing kantor adalah acara yang memiliki tujuan untuk rekreasi, bersenang-senang, dan memperkuat ikatan antar anggota karyawan. Acara outing biasanya diadakan selama 2-3 hari, menginap atau satu hari saja. Tidak ada agenda khusus selama outing kantor berlangsung. 

Namun, acara tersebut diharapkan dapat memberikan efek refresh bagi para anggota setelah sebelumnya sibuk bekerja. Biasanya dalam susunan acara, terdapat beberapa sesi seperti game dan pentas seni. Namun, untuk mencairkan suasana, panitia cenderung menggunakan ice breaking saat outing kantor berlangsung.

Apa itu Ice Breaking?

Ice breaking merupakan istilah untuk kegiatan singkat namun seru dan menarik untuk diikuti. Istilah ‘ice breaking’ sendiri diambil dari kata bahasa Inggris yang artinya ‘memecahkan es’. Sebab, biasanya dalam sebuah acara yang melibatkan orang banyak, masih ada yang belum dekat atau mengenali satu sama lain. Ice breaking diharapkan dapat mencairkan suasana dan membuat acara menjadi lebih seru.

5 Ide Ice Breaking untuk Outing Kantor

outing kantor

Tidak butuh banyak persiapan untuk mengadakan ice breaking. Sebagian besar ide biasanya hanya butuh konsep dan peserta yang banyak. Namun, ada juga ice breaking yang membutuhkan bantuan berupa benda, misalnya: alat-alat dapur, payung, atau benda-benda di sekitar. Supaya outing kantor semakin seru, berikut ide ice breaking yang bisa Anda coba:

1. Menebak Logo Brand dan Produk

Wah, masih dengan suasana kantor dan perusahaan, tidak lengkap rasanya jika ide ice breaking tidak melibatkan produk dan brand terkenal. Permainan ini menguji pengetahuan karyawan tentang logo brand dan produk yang terkenal dan sering muncul di media sosial

Persiapan dan cara ice breaking ‘Menebak Logo Brand dan Produk’:

  • Memilih logo brand dan produk perusahaan yang terkenal. Bisa dicetak maupun ditampilkan melalui alat bantu seperti proyektor.
  • Jika anggota karyawan jumlahnya banyak, minta mereka untuk dibagi menjadi 2 kelompok dan berbaris.
  • Tampilkan logo tersebut, dan setiap anggota karyawan dipersilahkan untuk menebak.
  • Berikan hadiah apabila ada yang benar saat menebak.

Baca juga: “6 Ide Souvenir Kantor Tema Ulang Tahun Perusahaan”

2. Outing Kantor Makin Seru dengan Games ‘Bos Berkata!’

Meski nama permainan ‘Bos Berkata!’ sangat lekat dengan kehidupan kantor, namun permainan ini bertujuan untuk melatih konsentrasi para anggota. 

Persiapan dan cara bermain ‘games ‘Bos Berkata!’:

  • Tunjuk 1 anggota untuk berperan sebagai bos dan memberikan perintah.
  • Karyawan hanya boleh melakukan perintah dari bos apabila perintah yang diucapkan diawali dengan ‘Bos Berkata’. 
  • Misalnya; “bos berkata pegang hidung!’, maka karyawan serentak melakukan perintah tersebut. Namun jika hanya memberi perintah ‘pegang hidung!’, perintah tersebut tidak usah dilakukan.

3. Karyawan Siapa, Tuh?

ide ice breaking

Ide ice breaking yang satu ini tidak membutuhkan persiapan benda. Yang dibutuhkan hanyalah para anggota yang memperkenalkan diri – beserta nama divisinya, dan masing-masing harus mengingatnya. Wah, games ini juga cocok dimainkan saat acara reuni kantor, lho!

Aturan bermain games ‘Karyawan Siapa, Tuh?’

  • Seluruh anggota berkumpul atau membentuk lingkaran.
  • Masing-masing berkenalan ‘nama – divisi’ dan bergantian
  • Setelah semuanya berkenalan, tunjuk salah satu anggota karyawan secara random dan tunjuk anggota lainnya dan minta mereka untuk menyebutkan nama dan divisi orang tersebut. 

Baca juga: “6 Rekomendasi Souvenir Reuni yang Unik dan Berkualitas”

4. Bermain ‘Tic Tac Toe’

Permainan yang satu ini termasuk populer dan sering menjadi game offline seru di smartphone. Tic Tac Toe bisa dimainkan dengan berpasangan dan membutuhkan selembar kertas.

Aturan bermain Tic Tac Toe:

  • Siapkan dua kelompok yang dibagi menjadi tim silang (x) dan lingkaran (o), masing-masing terdiri dari 5-6 anggota. 
  • Pemandu menyiapkan tabel tic tac toe pada papan tulis dan peserta dipersilahkan untuk menjawab dengan cepat.
  • Pemenang games ini ditentukan dari keberhasilan mengisi tabel diagonal, horizontal, dan vertikal.

5. Tukar Kado

Tukar kado biasanya dilakukan menjelang Natal dan hari besar lainnya. Namun, tidak ada salahnya apabila tukar kado dilakukan saat outing kantor. 

Aturan permainan tukar kado: 

  • Minta anggota untuk menyediakan kado dengan budget minimal yang ditentukan.
  • Kado bisa dibungkus dengan kertas koran sehingga tidak ada yang saling mengenali.
  • Setelah semua mendapatkannya, minta mereka untuk mengangkat isi kado yang sudah dibuka.
  • Bagi yang kadonya sangat unik dan lucu, bisa berdiri dan memberikan tanggapan.

Baca juga: “6 Rekomendasi Souvenir Natal untuk Hadiah Anak”

Dapatkan Souvenir untuk Outing Kantor di sini!

Itulah informasi singkat mengenai 5 ide ice breaking untuk acara outing kantor. Biar semakin seru, jangan lupa siapkan juga souvenir juga, ya! Termasuk plakat maupun gift set yang desainnya bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Selain itu, Doran Souvenir juga menyediakan bingkisan untuk acara-acara besar, seperti: Natal dan menjelang tahun baru, khitanan, pernikahan, maupun souvenir perusahaan. Untuk informasi dan pemesanan silahkan menghubungi WhatsApp 0813366858984 dan 081252833273.

× Whatsapp