7 Fakta Patung Kucing Keberuntungan Feng Shui

January 22, 2025

Doran Souvenir — Feng shui merupakan sebuah filosofi kuno yang berasal dari Tiongkok. Di masa sekarang, filosofi ini mengkombinasikan prinsip-prinsip tradisional dengan pendekatan modern. Salah satunya adalah manekineko atau patung kucing keberuntungan feng shui.

Sering ditempatkan di berbagai lokasi, patung kucing ini dianggap dapat menarik rezeki, kebahagiaan, dan keberuntungan bagi pemiliknya. Berikut penjelasan lebih lengkap tentang kucing pembawa keberuntungan dalam perspektif feng shui.

Apa Itu Patung Kucing Keberuntungan Feng Shui?

Patung kucing keberuntungan feng shui
Sc: Freepik

Maneki neko memiliki arti “kucing yang memberi isyarat” dalam bahasa Jepang. Biasanya, patung ini bisa diam atau bergerak dengan bantuan baterai atau tenaga surya. Maneki neko sering digunakan di tempat usaha seperti toko, restoran, atau kantor yang melayani banyak orang, tetapi jarang ditempatkan di rumah.

Patung kucing juga dikenal sebagai “kucing uang” karena dipercaya membawa rezeki, kemakmuran, dan keberuntungan bagi pemiliknya. Secara tradisional, kucing ini biasanya memegang koin emas bulat atau koin Jepang kuno dan kalung berwarna merah.

Secara feng shui, warna emas dan merah dianggap sebagai warna perayaan dalam budaya Asia. Lalu, warna tersebut dikombinasikan dengan warna putih yang memberikan energi khusus agar orang tertarik.

Fakta Lucky Cat Feng Shui 

Fakta kucing keberuntungan
Sc: Freepik

Patung kucing keberuntungan Feng Shui yang sering disebut sebagai Fortune cats atau Lucky Cat, sering dijumpai di restoran, supermarket, dan tempat bisnis lainnya. Selain dipercaya dapat membawa keberuntungan, ternyata ada beberapa fakta lainnya mengenai Lucky Cat yang akan dijelaskan di pembahasan berikut.

1. Asal Usul Patung Kucing 

Kisah tentang asal-usul kucing keberuntungan dipercaya bermula pada periode Edo di Jepang (abad ke-17 hingga pertengahan abad ke-19). Namun, ada beberapa versi cerita yang berkembang.

Salah satunya menceritakan tentang seorang pria kaya yang berlindung dari badai di bawah pohon dekat kuil. Ia melihat seekor kucing yang tampak memanggilnya, lalu mengikuti kucing tersebut masuk ke dalam kuil.

Tak lama kemudian, petir menyambar pohon tempatnya berdiri tadi. Pria itu merasa kucing tersebut telah menyelamatkan nyawanya. Sebagai ungkapan syukur, ia menjadi dermawan kuil tersebut, menjadikannya makmur. Ketika pria itu meninggal, patung kucing dibuat untuk menghormatinya.

Versi lain mengisahkan seorang Geisha yang sangat menyayangi kucing peliharaannya. Suatu hari, ia merasa sedih karena kehilangan kucing tersebut. Kemudian salah satu pelanggannya membuatkan patung kucing sebagai kenang-kenangan untuk menghiburnya.

2. Setiap Warna Punya Makna Sendiri

Maneki neko hadir dalam berbagai variasi warna, masing-masing membawa simbol dan makna yang khas. Setiap warna melambangkan harapan atau keberuntungan tertentu, membuatnya tidak hanya menjadi hiasan, tetapi juga simbol yang penuh arti. Beberapa di antaranya adalah:

  • Calico (warna kucing belang tiga) sering dianggap membawa keberuntungan besar.
  • Putih melambangkan kebahagiaan, kebajikan dan hal-hal positif lainnya
  • Emas diasosiasikan dengan kekayaan dan kesuksesan.
  • Hitam dipercaya mampu mengusir roh jahat dan melindungi diri dari energi negatif.
  • Merah sering dikaitkan dengan kesuksesan dalam hubungan dan cinta.
  • Hijau ditandai sebagai simbol kesehatan yang baik.

Baca Juga: 10 Kado Imlek Pembawa Keberuntungan, Penuh Makna!

Kucing keberuntungan
Sc: Freepik

3. Dipercaya Membawa Energi Positif

Lebih dari sekadar patung kucing hiasan, Maneki Neko juga diyakini mampu membawa aura positif ke rumah atau tempat usaha. Ekspresi ramah dan gerakan “mengundang,” yang dimilikinya membuat Maneki Neko dipercaya dapat mendatangkan kebahagiaan, keberuntungan, dan memberikan perlindungan dari energi negatif atau roh jahat.

4. Benda yang Dipegang Memiliki Arti

Maneki Neko atau patung kucing keberuntungan Feng Shui digambarkan berpenampilan elegan, mengenakan bib, kerah, dan lonceng. Pada zaman Edo, mendandani kucing dengan lonceng di leher merupakan tradisi umum.

Tujuannya agar memudahkan pemilik untuk melacak keberadaan hewan peliharaannya. Selain itu, Maneki Neko sering terlihat memegang berbagai benda di cakarnya, masing-masing memiliki makna tersendiri. Berikut beberapa contohnya:

  • Koin Jepang bernilai satu ryo. Koin ini berasal dari periode Edo dan dianggap sebagai simbol kekayaan pada masanya karena memiliki nilai yang tinggi.
  • Palu uang ajaib. Palu kecil yang dipegang oleh patung kucing melambangkan kemakmuran. Konon, jika palu itu diguncangkan, ia mampu menarik kekayaan.
  • Ikan seperti ikan mas. Maneki Neko yang memegang ikan dianggap sebagai lambang kelimpahan dan keberuntungan.
  • Kelereng atau permata. Patung Lucky Cat yang menggenggam benda ini dipercaya sebagai simbol kebijaksanaan dan kecerdasan

5. Arti dari Tangan yang Terangkat

Maneki Neko dengan tangan kiri terangkat melambangkan sambutan untuk menarik pelanggan, sehingga sering digunakan di restoran atau toko. Sementara itu, tangan kanan terangkat dipercaya membawa keberuntungan dan rezeki.

Kini, banyak tempat usaha memilih Maneki Neko dengan kedua tangan terangkat untuk manfaat ganda. Menurut Feng Shui, tangan kiri lebih cocok menarik pelanggan wanita, sedangkan tangan kanan untuk pria. Itulah mengapa usaha seperti salon kecantikan biasanya memilih Maneki Neko dengan tangan kiri terangkat.

Baca Juga: Bawa Keberuntungan, 7 Tanaman Hias untuk Imlek Ini Wajib Ada di Rumah Anda

Patung kucing keberuntungan feng shui
Sc: Freepik

6. Peletakkan Maneki Neko

Posisi terbaik untuk meletakkan Maneki Neko tergantung pada jenis usaha yang dijalankan. Jika digunakan di rumah, Maneki Neko sebaiknya diletakkan di area yang berhubungan dengan kekayaan.

Jika Anda ingin menempatkannya di tempat bisnis, toko, atau kantor, patung ini bisa diletakkan di dekat pintu masuk agar terlihat jelas oleh pengunjung. Jika tidak memungkinkan, letakkan di sudut timur laut ruangan.

Sedangkan untuk rumah, Maneki Neko sebaiknya diletakkan di sudut tenggara yang secara tradisional dihubungkan dengan area kekayaan. Bagi mereka yang memiliki kantor di rumah, patung tersebut sebaiknya diletakkan dekat dengan ruang kerja atau di sudut tenggara.

7. Lokasi Tempat Suci Lucky Cat

Terdapat dua tempat yang dianggap suci bagi Maneki Neko, keduanya terletak di Tokyo. Pertama, Kuil Imado di Asakusa, yang merupakan tempat wisata terkenal. Anda akan menemukan tanda bertuliskan “tempat kelahiran maneki neko.” Cerita di baliknya mengisahkan tentang seorang wanita tua yang miskin di akhir Zaman Edo (sekitar tahun 1860) yang melepaskan kucing kesayangannya.

Dalam mimpinya, kucing itu menyarankan membuat patung kucing, dan patung Imado Ware yang dia buat menjadi terkenal. Kuil Imado juga dikenal membawa berkah untuk perjodohan dengan patung maneki neko laki-laki dan perempuan.

Kedua, ada Kuil Gotokuji di Setagaya. Pengunjung bisa membeli patung maneki neko dengan berbagai ukuran untuk dipersembahkan. Patung-patung ini biasanya diletakkan di area khusus di kuil, tempat ratusan patung lainnya berada. Beberapa orang memilih membawa patung mereka pulang dan mengembalikannya setelah permintaan mereka terkabul.

Baca Juga: Jenis Baju Imlek yang Perlu Anda Coba Saat Tahun Baru Cina

Patung kucing keberuntungan feng shui
Sc: Freepik

Penutup 

Itulah beberapa fakta tentang kucing keberuntungan Feng Shui atau yang dikenal dengan Maneki Neko. Menyambut perayaan Imlek, Anda bisa mempertimbangkan Maneki Neko atau melihat rekomendasi kado Imlek pembawa keberuntungan lainnya dari Doran Souvenir. Selain itu, Doran Souvenir juga menawarkan berbagai pilihan souvenir Imlek lainnya, mulai dari tas hingga pakaian. Hubungi kami via WhatsApp untuk informasi lebih lanjut.

Tags:

Apa Itu Feng Shui? Ini Unsur dan Cara Menerapkannya di Rumah!
7 Lokasi Reuni Akbar di Jakarta, dari Indoor hingga Outdoor!

Artikel Terkait