Mengenal 5 Jenis Kipas Souvenir yang Paling Banyak Digunakan

Doran Souvenir – Pasti Anda sudah tidak asing dengan kipas yang digunakan sebagai sebuah souvenir. Baik itu untuk acara pernikahan, ulang tahun, perusahaan, komunitas, hingga konser. Belum lagi permukaan kipas yang lebar sangat sering digunakan sebagai ajang promosi oleh perusahaan dan komunitas.

Jenis-Jenis Kipas Souvenir 

Nah bagi Anda yang ingin membuat kipas custom untuk souvenir, ada baiknya untuk mengetahui jenis kipas apa saja yang paling banyak digunakan. Mari simak selengkapnya berikut ini! 

1. Paper Hand Fan

Kipas satu ini menjadi salah satu kipas yang paling banyak digunakan untuk souvenir pernikahan. Sesuai dengan namanya, kipas ini terbuat dari bahan kertas art carton. Biasanya kipas ini dicetak dengan metode digital printing untuk menghasilkan beragam warna yang cantik dengan desain yang menarik. 

Baca juga: 5 Tips Belanja Souvenir Tempat Wisata Agar Makin Berkesan

2. Paper Paddle Hand Fan

Masih menjadi kipas yang terbuat dari kertas, namun kipas satu ini biasanya memiliki model yang lebih aesthetic dan terlihat seperti kipas yang sering muncul di film-film Jepang karena bentuknya cantik dengan ciri khas negara Jepang. Gagangnya terbuat dari baham bambu dengan rangka kipas yang sangat cantik. Karena itulah jenis kipas satu ini cocok dijadikan untuk souvenir dalam acara-acara resmi atau formal. 

3. Folded Hand Fan

Biasa disebut dengan kipas lipat dan paling sering dijadikan souvenir untuk acara pernikahan karena modelnya yang simple dan bermanfaat. Bahan untuk membuat kipas ini juga ada banyak. Mulai dari polyester, kain katun, kertas, hingga sutra. Gagang kipas biasanya dibuat dari plastik ataupun kayu. Bentuknya yang simple dan tidak menghabiskan tempat juga menjadikan kipas lipat ini jadi salah satu yang paling banyak digunakan. 

Baca juga: Ini Desain yang Cocok untuk Souvenir Mug Perusahaan

4. Plastic Hand Fan

Jenis kipas satu ini cocok untuk dijadikan souvenir yang sekaligus bisa dijadikan ajang promosi. Hal ini dikarenakan permukaannya yang lebar dan terbuat dari plastik membuatnya menjadi lebih mudah untuk dicetak dengan berbagai tulisan hingga logo yang bisa disematkan ke sana. Umumnya menggunakan bahan plastik pvc yang lengkap dengan gagang plastik. Bisa dibuat dengan design full color sehingga tidak heran banyak orang yang menggunakan jenis kipas satu ini sebagai salah satu alat promosi mereka. 

5. Kipas Kerang 

Kipas kerang atau kipas sticker ini biasanya digunakan untuk acara seperti seminar, konser, fan meeting, outbound, dan lainnya. Disebut kipas kerang karena memiliki rangka kipas yang berbentuk seperti kerang. Sama seperti kipas plastik, permukaannya yang lebar dan tahan air ini membuatnya mudah untuk dicustom dan dijadikan sebagai alat promosi suatu perusahaan atau acara. Belum lagi harganya murah dan bisa di print dengan full color yang akhirnya menjadikannya kipas souvenir paling favorit untuk dipilih. 

Baca juga:Mengenal 5 Bahan Jersey yang Banyak Digunakan di Indonesia

Buat Custom Kipas Souvenir Terbaik di Doran Souvenir 

Itulah jenis-jenis kipas yang sering digunakan untuk souvenir. Bagi Anda yang ingin membuat kipas souvenir secara custom, Anda bisa membuatnya di Doran Souvenir. Selain kipas, ada banyak barang lain yang bisa Anda gunakan untuk souvenir. Mulai dari tumbler, handuk, boneka, tas, gantungan kunci, dan lainnya. Khusus untuk barang custom yang tidak ada di katalog Anda bisa mendiskusikannya dengan CS kami via WhatsApp di sini. Jangan lupa follow Instagram kami untuk melihat koleksi katalog terbaru dari Doran Souvenir.